GoPresent – Pemerintah Kabupaten dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuwato telah bersepakat untuk melaksanakan safari ramadhan perdana di Kecamatan Popayato Serumpun, Jum’at (15/03/2024).
Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi, dalam sambutannya menyampaikan, keutamaan pelaksanaan Safari Ramadhan adalah untuk mempererat silaturahmi antara masyarakat dan pemeritah.
“Ini bertujuan, untuk bersilaturahmi dan bertatap muka dengan seluruh jamaah, untuk memastikan pelaksanaan ibadah puasa di Kabupaten Pohuwato berjalan dengan lancar,” kata Nasir.
Selanjutnya, lanjut Nasir, dalam pelaksanaan Safari Ramadhan kalu ini pemerintah berkolaborasi dengan Baznas Pohuwato untuk memberikan bantuan kepada masyarakat dan mesjid-mesjid.
Ditambahkan Nasir, mengutip hadist Nabi Muhammad SAW, satu dari empat faktor suksesnya kepemimpinan adalah doa dari masyarakat dan kaum fakir.
“Doakan pemerintah yang baik baik, doa dari masyrakat semua sangat penting untuk kemajuan daerah ini,” pungksnya. (redaksi)